Minggu, 31 Oktober 2010

Corporate Information Management dengan Software CRM, ERP

Untuk mengatur semua informasi sebuah perusahaan mulai dari sumber dayanya, serta relasi antar perusahaan lain juga customer saat ini menggunakan sebuah software jenis CRM (Customer Relation Manager) dan ERP (Enterprise Resource Planning). Software seperti itu yang biasa digunakan adalah Compiere.

Dengan Compiere sebuah perusahaan bisa membuat semua informasi mengenai sumber daya dan relasi antar perusahaan lain terdaftar dengan rapih. Software ini banyak digunakan umumnya pada perusahaan yang bergerak di bidang jasa dan distribusi, karena memang dirancang untuk industri yang bergerak di bidang jasa, distribusi maupun retail.


Software ini berbasis Java sehingga software ini merupakan salah satu jenis software open source dan juga freeware. Selain itu yang membuat Compiere lebih unggul dibanding software CRM - ERP yang lain adalah :
  • Implementasi Cepat, Dengan asumsi tanpa memerlukan proses pengambilan keputusan yang panjang, yang umumnya terjadi karena masalah perhitungan biaya dani nvestasi (serta kerugiannya apabila sistem ternyata gagal). Dengan Compiere resiko kerugian sangat kecil, misalnya apabila anda menghentikan proyek implementasi karena suatu alasan. Disamping itu Compiere tidak mengenal kata gagal, karena apabila sistem yang ada pada Compiere tidak dapat memenuhi kebutuhan perusahaan anda secara maksimal, anda masih dapat mengembangkannya sendiri dari source code yang tersedia.
  • Benar benar Terintegras, artinya semua data (ERP, CRM dan Akunting) di picu dari transaksi yang sama. Tidak diperlukan migrasi, penggabungan atau trasformasi data. User yang memasukkan data tidak perlu takut tentang informasi yang perlu di masukkan untuk CRM, karena informasi informasi tersebut secara otomatis akan terintegrasi.
  • Aman dari Kegagalan, orang umumnya akan berusaha aman dari kesalahan. Akan tetapi sebenarnya tidak ada lingkungan yang benar benar aman, mengingat banyaknya variable keamanan. Sehingga anda pasti yakin akan adanya bug dan masalah. Sehingga, idenya adalah membangun system dimana anda dapat berbuat salah secara aman, dimana anda dapat memperbaiki kesalahan, mengulangi dari awal dan anda dapat mengatasi situasi tersebut.

Compiere dirancang untuk industri yang bergerak dibidang jasa, distribusi dan retail. Terdapat fungsi dasar dari Managemen material serta termasuk juga Manufacturing Planning meskipun dalam skala terbatas. Tidak ada fungsi manufaktur seperti Shopfloor kontrol dan Full MRP. Compiere adalah untuk perusahaan kecil dan menengah (SME), seperti halnya perusahaan tunggal, untuk rangkaian distribusi, outlet dari sebuah manufaktur, franchises dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar